Tunggu ya….

Gambar

Masih ingat dengan postingan cerita tentang sholat….!

Mari kita renungkan bersama-sama,

Kita bahkan yang mengaku sholat lima waktu, yang sholatnya tidak pernah bolong, yang tidak pernah sekalipun meninggalkan perintah sujud kepada ALLOH, ternyata masih angkuh dan lalai.

Sering kita tidak menyadari, bahwa kita terlalau berani memberikan perintah tunggu kepada ALLOH

Ketika ALLOH memanggil melalui para muzzinnya “ Hayya ‘Alassholaah” (mari kita sholat), kita kita lancang sekali memberikan perintah tunggu kepada ALLOH.

“Tunggu ya, saya lagi meeting”

“Tunggu ya, saya lagi kerja”

“Tunggu ya, saya lagi makan”

Atau bahkan “Tunggu ya, saya lagi belajar”

Mari kita renungkan,

bahkan perkara dunia itu telah membuat kita lalai dari panggilan ALLOH.

Perkara dunia yang oleh ALLOH telah jamin kecukupannya untuk kita, telah membuat kita lalai dan risau memikirkannya.

Perkara dunia yang oleh Rosululloh diibratkan sebagai seonggok bangkai di jalanan, telah membuat kita terlalu lancang memberikan perintah tunggu kepada ALLOH.

Maka saya berpesan untuk anak-anakku dan untuk saudara-saudaraku yang saya cintai karena ALLOH.

“Bersungguh-sungguhlah kamu sholat, tapi jangan lupa kerja”

“Cari ALLOH dulu, ALLOH lagi, dan ALLOH terus”

2 thoughts on “Tunggu ya….

  1. lalefatma berkata:

    Hey kau yang menyerupai tampilan blogku! [ngaku-ngaku ceritanya]. Salam kenal! Salam kreatif! Salam karya! 🙂

Tinggalkan Balasan ke lalefatma Batalkan balasan